Tips Dan Trick Kolektor Hot Wheels Pemula

 Banyak Kolektor Baru Yang Mulai Mengeluti Dunia Koleksi Diecast. Rubrik Ini; Ditujukan Untuk Mereka Yang BAru Mulai Mengkoleksi Diecast Dengan Brand Hot Wheels.

Banyak Alasan Yang Menjadi Dasar Seorang Kolektor Baru Mulai Mengoleksi.


1.     Kemampanan Ekonomi Dan Ingin Mengulang Masa Kecil

2.     Kecintaan Pada Beberapa Model Tertentu

3.     Dirasa Punya Nilai Investasi Tinggi Di Masa Akan Datang

4.     Pengaruh Media Sosial Dan Lingkungan Sekitar.



Kita Akan Membahas Secara Spesifik Untuk Point 1 Dan 2. Didalam Penjelasannya Nanti, Akan Terjawab Sendirinya Untuk Point 3 Dan 4.


Sudah Siap! Kenakan Tali Pengaman. Let’s Go!


 -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

 

Memulai Koleksi Diecast Harus Datang Dari Keinginan Kita Sendiri. Bukan Karena Keinginan Orang Lain Atau Karena Trend Yang Ada Dilingkungan Kita.

Yang Perlu DIketahui, Untuk Mengoleksi Diecast Bermerek Hot Wheels Ini; Terbilang Cukup Mahal.

Harga Normal Digantungan Saat Ini Berkisar (Tahun 2023):

a)     Regular Basic Hot Wheels Seharga Rp. 33.900,-

b)     Untuk Exclusive Card Dibandrol Rp. 55.900,-

c)     Untuk Kelas Premium Dan Super Premium Dan Limited Edition Diharga – Rp. 100.000,- Hingga Jutaan Perbuahnya.

 

See. Bit Expensive Rite.

 

 -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Kali Ini Kita Akan Berbagi Pengalaman Untuk Kehadiran Hot Wheels Yang Sering Kita Jumpa Digantungan Indomaret Ataupun Alfamart. Normally, Kedua Toko Ini Sudah Menyebar Merata Hampir Diseluruh Wilayah  Termasuk Beberapa Daerah Terpencil Di Indonesia.

 

Memulai Mengoleksi Hot Wheels, Itu Banyak Ragam Dan Modelnya. Secara Umum; Hot Wheels Hanya Memproduksi 2 Jenis Diecast.

1.     Hot Wheels Fantasy Car / Diecast

2.     Hot Wheels Real Car / Diecast


Fantasy Diecast


Real Car

 

Ini Menjadi Unik. Karena Kita Coba Fokus Untuk Mengoleksi Jenis Real Car. Tapi Strategi Marketing Perusahaan Mattel Mendorong Kita Juga Untuk Melirik Bahkan Membeli Jenis Fantasy Car.

Sebagai Contoh; Kita Sangat Menyukai Jenis Kendaraan Pick Up Untuk Dikoleksi. Dan Suatu Ketika Kita Menemukan Treasure Hunt Atau Bahkan Limited Blister (Barbie 60 Tahun; Misalnya) Dalam Balutan Fantasy Car / Diecast. Disini Akhirnya Kita Juga Harus Merogoh Uang Lagi Untuk Membelinya.

Bit Smart And Tricky.

Tapi; Sebagai Seorang Kolektor, Itu Adalah Hal Yang Sah Dan Wajar. Kita Terkadang Memang Membeli Sesuatu Yang Kita Suka Dan Tentunya Sesuai Isi Dompet. Memaksakan Dan Mengikuti Terbaik Menurut Orang Lain JUSTRU Itu Akan Membuat Kita Terjebak Dan Akhirnya Menjadi Tidak Konsisten.


So, Tentukan Sikap Dan Siap Melangkah…..

 

 -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Tahapan:


1.     Tentukan Jenis Hot Wheels Atau Diecast Yang Ingin Kamu Kumpulkan. Berpikirlah Sederhana, Untuk Hot Wheels Premium Dan Limited Edition Memang Menarik. Selain Harganya Mahal Dan Tidaklah Gampang Untuk Ditemukan Digantungan. Saran Saya; Hot Wheels Basic / Regular Adalah Pilihan Yang Tepat. Selain Jenis Mobilnya Variatif, Mudah Ditemukan Ditoko Alfamart Ataupun Indomaret Serta Harganyapun Relatif Murah Dan Terjangkau.


2.     Mulailah Mengoleksi Item Fokusan Kamu. Rajin-Rajin Berkunjung Ke Alfamart / Indomaret. Kamu Akan Dapat Menemukan Item Fokusan Kamu Dengan Harga Gantungan Dan Langsung Ditangan.


3.     Berapa Idelnya Membeli Hot Wheels Diecast Sejenis Bagi Seorang Kolektor. Tidak Ada Hukumnya. Ini Semua Berpatokan Dari Kemampuan Finansial Kamu. Jika Memang Kondisi Keuangan Kamu Cukup Baik; Ini Beberapa Tip Sederhana:

 

Beli 2: 1 Untuk Diloose Dan 1 Dalam Blister

 

Beli 3: 1 Untuk Diloose, 1 Dalam Blister Dan 1 Untuk Ditrade / DItukar Sesama Kolektor Untuk Mendapatkan Diecast Yang Tidak Kita Miliki Sebelumnya.

 

Namun, Jika Mampu Membeli 1, Itu Juga Aman. Tergantung Apakah Kamu Kolektor Loose-Lossean Atau Blister. Pilihan Itu Hanya Kamu Yang Bisa Menjelaskannya.


4.     Perawatan Adalah Sesuatu Yang Mutlak. Bukan Setelah Kita Membeli; Artinya Itu Akan Aman-Aman Saja. Waspada Akan Lembab, Kutu, Hujan, Cahaya Matahari Bahkan Banjir Bisa Membuat Koleksi Kita Tidak Aman-Aman Saja.

Beberapa Tip Untuk Perawatan:

 

1.     Untuk Hot Wheels Loose, Ada Baiknya Kamu Selalu Memperhatikan Cahaya Matahari Dan Debu Disekitar. Terkadang Tangan Yang Berminyak Saat Menyentuh Diecast Kesayangan Kamu Dapat Membuat Kondisinya Kusam. 

Pajangan Juga Baik Untuk menjaga Diecast Loose Kamu.  Pilihlah Pajangan Yang Memang Menutup Sisi Depan Maupun Sisi Belakang. 

Ada Banyak Rak Acrylic Untuk Diecast / Hot Wheels Dijual Dengan Harga Bersaing. 

Namun, Jika Kamu Tidak Memiliki Dana Yang Cukup. Beli Dan Gunakan Plastic Sachet (Yang Biasa Dipakai Untuk Membungkus Saos / Kecap Makanan Siap Saji). Harganya Sangat Murah Dan Layak untuk Diandalkan. Selain Itu, Tambahkan Salica / Bahan Pengawet Yang Berbetuk Bantal Kecil Dengan Butiran Kristal Didalamnya. 

Cukup Bungkus Diecast Kamu Dengan Tissue Bersih. Masukan Kedalam Plastic Sachet. Sebelum Diklip Tutup; Masukan Salica Kedalamnya. Dijamin Aman.




 

2.     Untuk Hot Wheels Blisteran. Kamu Dapat Membeli Blister Protector Yang Dijual Secara Online. Masukan Hot Wheels, Tambahkan Silica Didalamnya Dan Tutup Rapat.








 

3.     Secara Keseluruhan Untuk Menjaga Keamanan Koleksi Kamu Kamu Bisa Menyimpannya (Poin 1 Dan/Atau Poin 2) Didalam Pastic Container. Ini Justru Memberi Tingkat Keamanan Yang Lebih Baik; Kalau Terjadi Bencana Banjir Atau Hal-Hal Lainnya.

 

5.     Mulailah Masuk Dan Bergabung Dalam Komunitas Diecast  Hot Wheels, Seperti IG, Facebook, Tiktok, Whatsapp Group Dan Youtube. Alasan Ini Selain Untuk Membangun Jaringan Juga Untuk Mendapatkan Update Terbaru Untuk Jenis Dan Model Hot Wheels.

 

6.     Trade Atau Tukar Tambah Mulai Marak Dilakukan Diantara Para Kolektor. Part Ini Hanya Bisa Dilakukan Oleh Kamu Yang Memang Membeli Hot Wheels Lebih Dari 2 Buah. Ini Mengapa Terkadang Ada Beberapa Kolektor Suka Membeli Hot Wheels Dengan Model Sejenis Lebih Dari 2 Buah.

 

7.     Manfaatkan Harga Promo Di Toko Alfamart / Indomaret. Atau Free Ongkir Dari Toko Online Shop Yang Ada. Kesempatan Ini Bisa Menghemat Uang Kamu Tentunya.

 

8.     Ikut Lelangan Seringkali Membuat Kita Senang. Jika Kita Beruntung; Kita Bisa Membeli Hot Wheels Kesayangan Kita Dengan harga Dibawah Harga Pasar.

 

9.     Untuk Poin 7 Dan Poin 8; Ada Baiknya Kamu Selektif Dan Mencari Tahu Tentang Kredibilitasnya. Untuk Menghindari Kasus-Kasus Penipuan Yang Juga Marak Terjadi.

 

HappY Collecting

 

 

Comments

Popular posts from this blog

Mengenal Hot Wheels TREASURE HUNT dan SUPER TREASURE HUNT!

INDOMARET Di Tengah Lautan